Skip to Content
Loading...
Admin
Admin
Online
Halo 👋
Ada yang bisa dibantu?

Kegiatan LDKS SMAN 1 Mertoyudan Bentuk Karakter Pemimpin Siswa

 Kegiatan LDKS SMAN 1 Mertoyudan Bentuk Karakter Pemimpin Siswa

*Mertoyudan, 2025* — SMAN 1 Mertoyudan sukses menyelenggarakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) sebagai bagian dari program pembinaan karakter dan kepemimpinan bagi calon pengurus OSIS masa bakti 2025/2026. Kegiatan LDKS ini diikuti oleh semua organisasi yang ada di SMAN 1 Mertoyudan meliputi Majelis Pewakilan Kelas (MPK), Organisai Siswa Intra Sekolah (OSIS), Patroli Keamanan Sekolah (PKS), Rohani Islam (ROHIS), Crisphat, Mudika, dan Pasukan Cakra Garuda (PASCAGA). 

Kegiatan ini dilaksanakan selama satu hari, mulai tanggal (23/8) pukul 07.00-17.00 WIB, di lingkungan sekolah dan diikuti oleh seluruh calon pengurus OSIS serta perwakilan organisasi siswa lainnya seperti MPK, Rohis, PKS, Crisphat, Mudika dan PASCAGA. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih mental, disiplin, serta kemampuan bekerja sama dalam tim.

Kepala SMAN 1 Mertoyudan, Ibu Tentrem Lestari S.Pd., M.Sc., dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan LDKS ini merupakan ajang penting bagi siswa untuk belajar menjadi pemimpin yang mampu membawa perubahan positif di lingkungan sekolah. "Kalian adalah ujung tombak perubahan untuk sekolah kita tercinta, untuk itu pegang kuat Visi, Misi dalam menjalankan amanat dan lakukan perubahan yang positif di Sekolah dengan tetap menekankan program anti bullying, perundungan dan kenyamanan warga Sekolah", Tutur Ibu Tentrem. 

Beragam materi diberikan oleh para pembina OSIS, Guru, serta narasumber dari pihak luar seperti Annas Nurezka Pahlevi, S.S.T.MP yang menyampaikan publik speaking dan Taufiq Ardiyanto, S.Pd. yang meyampaikan materi tentang kepemipinan serta ada Forum OSIS Magelang yang menyampaikan materi berkaitan dengan kegiatan Forum Osis. Materi yang disampaikan meliputi kepemimpinan juga tentang kepercayaan diri.Selain kegiatan di dalam ruangan, peserta juga mengikuti kegiatan luar ruangan seperti outbound untuk mengasah kepemimpinan dan kerja sama, ketangguhan, serta rasa solidaritas antar peserta yang dibantu oleh .


Ali Ricky Nugroho selaku ketua umum dari OSIS mengungkapkan tujuan dalam LDKS ini bahwa dalam kegiatan ini ditekankan untuk melatih mental dan jiwa kepemimpinan. "Tujuan utama LDKS sudah sangat jelas untuk melatih jiwa kepemimpinan anggota organisasi baru sebelum mereka melakukan estafet kepemimpinan sebelumnya di LDKS ini juga mereka di ajarkan untuk bagaimana menjalankan organisasi dengan baik untuk kedepannya". Ujar Ali.

Dengan berakhirnya kegiatan ini, para peserta diharapkan siap menjadi pemimpin muda yang berjiwa tangguh, disiplin, serta mampu menginspirasi teman-temannya dalam menjalankan tugas dan kegiatan sekolah di masa mendatang. (Fornalisa_Aza_Nau_Alia)

Berbagi

Postingan Terkait

Posting Komentar

Konfirmasi Penutupan

Apakah anda yakin ingin menutup pemutaran video ini?