Pengajian Maulid Nabi dan Hari Santri

   Oleh : Allya Listiara




    Dalam rangka memperingati Maulid Nabi & Hari Santri, pada hari Senin tanggal 23 Oktober 2023 SMA Negeri 1 Mertoyudan mengadakan pengajian yang ditujukan untuk seluruh siswa siswi beragama muslim dari kelas 10 sampai kelas 12. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Masjid At Taqwa Pancaarga 1. Acara diisi oleh KH. Wahyono S.Pd.I. Sebagai pengisi acara tersebut dengan membawakan tema Nabi Muhammad SAW Adalah Teladan Hidupku. Seluruh siswa siswi antusias mengikuti kegiatan tersebut dengan berada di dalam masjid dan ada yang berada di serambi masjid. Acara tidak hanya diisi ceramah namun juga diawali dengan pembacaan Asmaul Husna secara bersama-sama, kemudian sambutan dari Kepala Sekolah Bapak Nurkholiq S.Pd dilanjut pembacaan Alquran. Selanjutnya diisi ceramah oleh KH. Wahyono. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam rangka Hari Maulid Nabi dan Hari Santri.

    Dalam kegiatan pengajian tersebut, KH. Wahyono berceramah tentang kita sebagai umat muslim diperintahkan untuk menimba ilmu dan berprestasi. Beliau menceritakan keteladanan Nabi Muhammad semasa hidupnya yang tekun, pantang menyerah, penyabar, dan bekerja menggunakan kecerdasannya hingga beliau dinobatkan sebagai manusia paling berpengaruh di dunia. Bahkan di usianya yang masih 22 tahun, Beliau sudah mampu mempengaruhi umat manusia dengan menyebarkan ajaran agama islam.

    KH. Wahyono juga berceramah mengenai kehidupan selanjutnya saat sudah lulus, oleh karena itu kita harus bisa menentukan tujuan kita selanjutnya setelah lulus. Beliau berceramah mengenai pembullyan yang sedang gencar saat ini terutama di kehidupan pelajar. Setelah berceramah kurang lebih satu setengah jam, pengajian ditutup dengan bacaan doa dari KH.Wahyono, kemudia siswa siswi kembali ke kelas masing-masing untuk mengikuti jam pembelajaran selanjutnya.

 

 

 

 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.